Cara Instal Inkscape

Menginstal Inkscape itu mudah, seperti halnya melakukan instalasi software-software yang lain. Namun kemudahan itu bagi orang yang sudah terbiasa melakukan instalasi, bagi yang belum pernah, tentu menjadi pekerjaan yang tidak mudah.

Nah untuk melakukan instalasi aplikasi inkscape, ada beberapa hal yang harus kita siapkan. Simak baik-baik di bawah ini:

  1. Pertama kita harus memiliki laptop atau komputer, hehe. Ini bukan bercanda ya, tapi memang serius, kita harus memiliki hardware tersebut karena aplikasi inkscape hanya bisa bekerja pada komputer.
  2. Kedua, komputer yang kita miliki harus ada Operating Systemnya (OS). Karena apalah artinya memiliki komputer jika tidak ada OS. Kamu bisa memakai Windows, Linux, dan juga Mac OS (khusus pengguna Macbook).
  3. Nah, yang ketiga adalah, kita harus memiliki file instalasi Inkscape. File ini bisa kita dapatkan dari situsnya langsung. Tidak usah khawatir, ini legal kok. Caranya:
    1. Buka situs ini https://inkscape.org/
    2. Arahkan Mouse ke menu Download, klik
    3. Cara Instal Inkscape

    4. Ketika muncul tampilan seperti ini, silakan pilih sesuai dengan kebutuhan kamu. Misal jika kamu menggunakan OS windows, pilihlah nomor 2. Jika kamu menggunakan Linux, pilihlah nomor 1. Namun jika kamu menggunakan Mac OS, silakan pilih nomor 3.
    5. Cara Instal Inkscape

    6. Berhubung saya menggunakan Windows, maka tutorial ini akan menunjukkan bagaimana cara instal Inkscape di Windows. Setelah tadi memilih windows, maka kita akan dibawa ke halaman pilihan download. Pilihlah sesuai selera, tapi perhatikan ya. File instalasi yang kamu download harus menyesuaikan dengan type windows kamu. Jika mengunakan Windows 32-bit pilih nomor 1, jika menggunakan windows 64-bit pilih nomor 3. Namun jika kamu menggunakan windows 10, kamu bisa memanfaatkan windows store, atau pilih nomor 3.
    7. Cara Instal Inkscape

    8. Kemudian setelah muncul tampilan seperti gambar di bawah ini, silakan pilih installer in .exe format, supaya lebih mudah dalam melakukan instalasi. Dengan meng-klik tombol tersebut, file akan mulai terdownload, pastikan kamu menyimpan di drive yang mudah kamu ingat. Nggak lucu kan sehabis download terus lupa di mana letak filenya.
    9. Cara Instal Inkscape

BACA: Perbedaan Windows 32-bit dan Windows 64-bit
Hingga di sini, berarti kita sudah memiliki file instalasi Inkscape berupa format .exe. Nah untuk menginstalnya, silakan klik 2x file tersebut dan ikuti step by step pada dialog. Tidak ada kesulitan yang ditemui kok. Klik next, lalu next dan next lagi. Gitu terus sampai selesai.

Seedbacklink affiliate

Oke, Kawan, semoga tutorial ini bisa memudahkanmu ya. Jika ada yang kurang paham, silakan tanya di kolom komentar. Ternyata cara instal Inkscape itu mudah ya?

Share your love

Update Artikel

Masukkan alamat email Anda di bawah ini untuk berlangganan artikel saya.

Tinggalkan Balasan