Mengatasi Notifikasi Telegram Yang Tidak Muncul

Sejauh ini saya puas dengan fitur yang ada di aplikasi kirim pesan online Telegram, bukan hanya tentang ukuran file instalasi yang kecil (sekitar 15 mb) namun juga berbagai pengaturan privasi bagi user serta fitur chat rahasia yang dinilai paling aman dibandingkan dengan aplikasi lainnya.

Maka ketika saya memutuskan untuk tidak menggunakan WhatsApp lagi, aplikasi Telegram menjadi satu-satunya aplikasi chat yang terinstal di Iphone 4s

Beberapa teman yang memakai Telegram mengatakan kepada saya perihal adanya permasalahan di aplikasi tersebut. Seperti layaknya aplikasi lain semisal WhatsApp, ketika ada pengguna lain yang mengirim pesan, maka akan muncul notifikasi pemberitahuan pesan masuk.

Tapi menurutnya notifikasi ini tidak muncul jika aplikasi Telegram tidak dibuka, hal ini membuat pesan yang masuk tidak segera terbalas. Kemudian saya mencari tahu apa penyebab masalah ini, dan alhamdulillah masalahnya ditemukan dan dapat diatasi.

Cara Kerja Aplikasi Telegram

Aplikasi ini akan bekerja dengan baik jika hal-hal ini terpenuhi:

  1. Mendapatkan akses internet
  2. Mendapat izin untuk bekerja di latar belakang

Secara default, saat aplikasi ini telah terinstal di gadget, ia mendapatkan izin untuk mengakses internet dan bekerja di latar belakang secara otomatis, namun untuk beberapa kasus, pengaturan default ini bisa saja tidak berfungsi karena pengaruh dari pengaturan handphone.

Maka di sini, saya akan memberikan beberapa hipotesa terkait permasalahan notifikasi pesan masuk aplikasi Telegram yang tidak muncul:

Notifikasi Telegram Tidak Muncul Karena Aplikasi Tidak Bekerja Di Latar Belakang

Beberapa aplikasi membutuhkan izin untuk bekerja di latar belakang supaya dapat berfungsi secara maksimal. 

Arti dari bekerja di latar belakang ini adalah, meskipun aplikasi tidak sedang kita buka, namun tetap bekerja, sehingga jika ada aktivitas dari aplikasi tersebut, ia akan memberitahukan kepada pengguna.

Aplikasi yang tidak mendapatkan izin bekerja di latar belakang akan bersifat passive dan akan kembali menjadi aktif jika aplikasi tersebut tidak kita buka.

Maka untuk mengatasi hal ini kita harus memberikan izin supaya aplikasi dapat bekerja secara normal.

Untuk iPhone, kita bisa mengaturnya di Setting => Telegram => Background App Refresh (on). Sedangkan untuk android, kita bisa mengaturnya di Setting => Perizinan => Izinkan Telegram bekerja di latar belakang. Masing-masing merek handphone berbeda cara mengaktifkannya, namun intinya tetap sama, izinkan bekerja di latar belakang.

Notifikasi Telegram Tidak Muncul Karena Dibatasi Oleh Aplikasi Lain

Biasanya hal ini terjadi di handphone merek Xiaomi karena ia memiliki aplikasi keamanan bawaan, fitur pembatasan ini ada di dalam aplikasi keamanan.

Beberapa user menjadwalkan pembersihan handphone dari sampah dan beban dari aplikasi yang bekerja di latar belakang saat –misalnya– sedang dalam lockscreen atau sedang tidak dipakai dalam beberapa menit.

Jika kita tidak memberikan pengecualian terhadap aplikasi tertentu, maka saat layar terkunci, semua aplikasi tersebut di keluarkan dan tidak bisa bekerja di latar belakang. 

Maka untuk bisa mendapatkan notifikasi dari Telegram atau aplikasi lainnya, pembatasan ini harus diberikan pengecualian. Dengan begitu maka aplikasi tetap bekerja di latar belakang.

Oh ya, seperti yang telah saya jelaskan di atas, semua akan bekerja dengan baik jika ada akses internet, jika tidak ada, aplikasi online apapun tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya.

Apakah penjelasan saya dapat kamu mengerti? Jika belum, silakan bertanya di kolom komentar. Mari kita diskusikan persoalan ini sampai menemukan solusinya. Terimakasih.

Share your love

Update Artikel

Masukkan alamat email Anda di bawah ini untuk berlangganan artikel saya.