Apakah Kecepatan Loading Web Selalu Penting?

Artikel ini ditujukan bagi orang yang sedang belajar menjadi pengembang situs. Sebagian istilah mungkin hanya dipahami oleh profesional.

Jika Anda sudah familiar dengan browser Google Chrome, tentu Anda sudah mengenal lighthouse. Merupakan fitur bawaan chrome yang ditujukan bagi developer.

Google Lighthouse adalah alat pengujian kinerja dan kualitas situs web yang dikembangkan oleh Google.

Alat ini memberikan audit terhadap berbagai aspek, termasuk performa, aksesibilitas, SEO, dan praktik pengembangan web terbaik.

Dengan memberikan skor dan saran perbaikan, Lighthouse membantu pengembang dan pemilik situs web meningkatkan pengalaman pengguna dan performa situs secara keseluruhan.

Menariknya, Lighthouse dapat diakses langsung melalui Chrome DevTools atau sebagai layanan daring melalui Google PageSpeed Insights.

Sebagai pengembang web yang selalu mengikuti pedoman Google, saya memakai alat ini untuk menghasilkan skor website.

Target utamanya adalah membuat websites memiliki skor hijau, yang berarti bahwa secara keseluruhan web telah lulus audit.

Tetapi jika kita perhatikan lebih dalam, sebenarnya skor websites hijau bukan berarti selalu menang di mesin pencari.

Ada fakta lain bahwa, websites yang selalu tampil di page one dan memenangkan kata kunci di pencarian tidak selalu memiliki skor baik di lighthouse.

Untuk membuktikan ini, saya melakukan audit terhadap web berita terbesar di Indonesia menurut similarweb, yakni detik.com.

SimilarWeb adalah platform analitik online yang menyediakan informasi tentang lalu lintas web, perilaku pengguna, dan performa situs web secara keseluruhan.

image
Tangkapan layar dari situs https://www.similarweb.com, dibuat pada tanggal 1 desember 2023.

Saya menggunakan Google Chrome DevTools untuk memeriksan situs tersebut.

Ini bisa Anda lakukan sendiri dengan cara membuka situs detik.com melalui browser Chrome lalu klik kanan dan pilih inspeksi (dalam mode bahasa Indonesia), lalu cari tab lighthouse. Setelah itu klik tombol analisis pemuatan halaman dan tunggu sampai selesai.

dan inilah hasil dari audit tersebut:

performa situs detikcom
Tangkapan layar audit Lighthouse, dibuat pada tanggal 1 desember 2023.

Jika memakai logika Google Page Speed Insight, performa situs tersebut dinilai sangat buruk karena hanya memiliki nilai skor 39, aksesibilitas 75 (sedang), dan best practices 55 (sedang). Satu-satunya yang bernilai hijau (baik) hanyalah skor SEO yakni 92.

Silakan cek websites berita terpopuler lain seperti Kompas, Tribun atau CNN, maka kita akan mendapati nilai skor yang buruk. Namun kenapa mereka tetap baik-baik saja?

Terkadang jika melihat skor-skor merah tersebut, saya merasa cemburu. Namun kemudian perasaan tersebut langsung saya tepis sendiri.

Bagaimanapun, kalau web sudah sangat berkembang dan berada di puncak popularitas, seperti bisa menjadi ‘semaunya’ sendiri.

Namun jika kita masih dalam tahap pengembangan, bahkan masih dalam tahap awal pembuatan, semuanya harus terlihat serba pantas.

Kondisi semacam ini pun juga terjadi dalam kehidupan sosial. Kamu sukses dan kaya maka orang-orang akan berusaha mengenalimu, namun kalau kamu miskin dan masih mencari pekerjaan, maka orang-orang berkata ‘siapa kamu’.

Bukankah analogi saya masuk akal? hahaha

Untuk menjawab pertanyaan apakah kecepatan loading web selalu penting? Saya ada beberapa opsi.

Pertama, jika masih dalam tahap pengembangan web, berusaha untuk mendapatkan skor nilai hijau di lighthouse sangat penting, ini untuk memantaskan diri bahwa web kita dikelola dengan baik.

Kedua, jika web sudah memiliki jumlah pengunjung yang banyak apalagi memiliki member yang loyal, opsi untuk selalu mendapatkan nilai bagus bisa dinomor duakan, artinya yang penting kualitas kontenmu harus dinomor satukan.

Bagaimanapun, untuk mendapatkan skor web yang bagus, harus ada banyak pengorbanan, misalnya menunda pemuatan iklan yang memuat sumber daya eksternal seperti Google Adsense.

Namun menunda pemuatan iklan juga dapat berpengaruh terhadap penghasilan.

Dari sini kamu punya beberapa pertimbangan untuk mengatur bagaimana sebaiknya websites diperlakukan.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Share your love

Update Artikel

Masukkan alamat email Anda di bawah ini untuk berlangganan artikel saya.